Bahasa adalah keterampilan, latihlah terus!

Sabtu, 05 Mei 2012

BRITISH ENGLISH COMMUNITY

Pernah mendengar keluhan dari salah seorang teman yang mengatakan, bahwa belajar bahasa Inggeris agak susah. Dalam artian, susah mengenai tempat untuk melatih dan mencari partner dalam belajar.
Memang serba salah, ketika kita menulis di salah satu jejaring sosial, orang mengira kita sombong, padahal tujuan utamanya adalah kita ingin belajar dan berharap ada yang komen dengan tanggapan yang sama antusiasnya mengenai pelajaran bahasa Inggeris.
Ketika kita ngomong, orang mengira kita juga sok, padahal kembali, tujuan kita adalah untuk melancarkan kemampuan kita dalam berbahasa.
Serba salah!
Mungkin untuk menyiasati hal tersebut, ada baiknya kita harus mengumpulkan atau berkumpul dengan orang-orang yang punya kegemaran yang sama dengan kita, yaitu senang belajar bahasa Inggeris.
Saya yakin, apabila kita ngomong memakai bahasa Inggeris kepada mereka, mereka justeru akan senang, karena merasa bahwa mereka sedang belajar pula.
Artinya, kita harus membuat suatu perkumpulan orang-orang atau dalam istilahnya populernya komunitas bahasa Inggeris.
Setelah melakukan pembicaraan dengan beberapa orang kawan, akhirnya diputuskan bahwa nampaknya pembentukan komunitas tersebut harus segera dilakukan.
Saya sendiri masih berfikir kapan tepatnya hal tersebut akan kami lakukan (tanggal tertentu).
Mengenai nama komunitas itu sendiri, saya sudah punya nama yang cukup bagus, yaitu 'British English Community'

Tidak ada komentar:

Posting Komentar